Selasa, 30 April 2013

Strategi Profit forex

Posted by Unknown on 22.30 with No comments

strategi forex profit

Strategi forex untuk profit ini sebenarnya banyak sekali yang menawarkan baik itu melalui ebook ataupun pelatihan. Namun sayangnya seringkali strategi itu tidak digunakan , dan selalu saja setiap trader akan trading kembali dengan strateginya sendiri yaitu strategi yang dipercayainya .
Fakta seperti itu sangat wajar sekali ,karena sudah menjadi fitrah manusia untuk mempercayai apa yang telah dibuatnya dan apa yang menjadi miliknya.Dengan alasan mengetahui seluk beluknya dan sejarahnya. Oleh karena itu kali ini saya tidak akan memberikan strategi yang sudah siap pakai melainkan kita akan bersama sama membuat sebuah strategi untuk bisa profit di bisnis forex.Dengan demikian kita akan sepenuh hati untuk menggunakan strategi yang telah kita ciptakan sendiri .
Strategi forex yang bisa menghasilkan profit itu memiliki beberapa komponen yaitu :
1. Signal Entry
Profit didapatkan jika transaksi kita berhasil meraih point.Raihan point itu diukur dari jarak antara harga saat kita membuka posisi dan harga saat kita menutup posisi.Oleh karenanya sangat penting sekali menentukan kapan waktu yang tepat untuk membuka posisi.
Untuk bisa melakukannya kita harus memilih jenis trading yang akan kita lakukan apakah trend trading , breakout trading ataukah scalping .Dengan demikian tujuan signal entry yang kita cari menjadi jelas.
Signal entry untuk trend trading adalah ketika grafik membentuk ujung lembah yang semakin meninggi , atau indikator pengukur trend seperti parabolic sar dan moving average memotong grafik.
Signal entry untuk brakout trading adalah ketika grafik menembus garis support atau resistance disertai volume yang besar serta bollingerband yang melebar.
Signal entry untuk scalping adalah ketika indikator pengukur kejenuhan seperti stochastic oscilator memberikan signal diarea jenuh , atau muncul indikator jenis pembalikan arah diarea overbought atau oversold
2. Target profit
Karena market bergerak dinamis, artinya tidak selamanya naik dan tidak selamanya turun, maka kita tidak bisa tetap membiarkan posisi yang telah profit . Karena bisa jadi profit utu hilang ketika market balik arah .Oleh karenanya kita perlu menetapkan jumlah profit yang ingin dicapai .
Target profit untuk trend treding adalah beberapa point sebelum garis support/resistance berikutnya .
Target profit breakout trading adalah sepanjang jarak antara titik terendah sebelum break dengan ujung candle yang melakukan breakout.
Target profit untuk scalping adalah beberapa point sebelum support/resistance yang menjadi dinding lorong sebuah trend.
3. Level Stoploss
Level stoploss yang benar adalah level dimana prediksi kita dianggap benar-benar salah jika market menyentuh level tersebut.Sehingga ketika level itu disentuh grafik maka
kita benar-benar mengakui bahwa kita telah melakukan analisa yang salah .Sehingga timbul kesadaran bahwa kita telah melakukan hal yang benar dengan menempatkan stoploss dilevel itu, karena jika kita tidak melakukannya berarti kita memelihara posisi yang rugi untuk menimbulkan kerugian yang semakin besar.
4. Manajemen Resiko
Setelah membuka posisi dengan entry point yang benar , lalu target dan stopllos pun telah ditentukan tentunya setelah rentang waktu tertentu kemungkinannya adalah posisi yang kita buka rugi atau untung . Jika transaksinya untung pasti ini sesuai dengan harapan kita, namun jika posisinya rugi , inilah tugas kita untuk menggunakan manajemen resiko supaya kerugiannya tidak bertambah besar atau bahkan setelah menggunakan manajemen resiko beberapa saat kemudian market menjadi searah dengan prediksi kita sehingga posisi kita berbalik menjadi untung.
5. Manajemen Profit
Ada dua pilihan ketika posisi kita sedang profit .Yang pertama , meneruskan posisi yang sedang profit dan membiarkan posisi mencapai target profit .
Yang kedua, meningkatkan potensi profit yang bisa didapat .Dengan cara menggunakan teknik pyramiding atau anti martingale .
Setelah mengetahui komponennya , selanjutnya kita gabungkan menjadi sebuah strategi profit forex yang ampuh yang siap digunakan dalam trading kita sehari hari.

0 komentar :

Statistik Kunjungan